Viral Pangeran Arab Dijuluki Sleeping Prince, Sudah Koma 18 Tahun

Jakarta, CNBC Indonesia – Anda mungkin sudah akrab dengan cerita dongeng Putri Tidur ala Disney, tapi bagaimana dengan Pangeran Tidur?

Di dunia nyata ada seorang pria Arab yang sudah koma selama 18 tahun dan dijuluki sebagai ‘sleeping prince.’ Dia adalah Al-Waleed bin Khaled Al-Saud, seorang putra dari konglomerat Arab Saudi. 

Sang ayah, Pangeran Khaled bin Talal menolak untuk mencabut ventilator yang selama ini menjadi penyangga hidup Al-Waleed. Pihak keluarga sendiri masih berharap atas kesembuhan sang pangeran.

Pangeran Al Waleed bin Khaled bin Talal Koma selama 17 Tahun (Tangkapan Layar)

Ayahnya mengaku sering ditanya mengapa dia tidak melepaskan saja alat-alat yang menempel di badan Al-Waleed.

“Jika Tuhan ingin dia mati, dia sudah berada di kuburnya sekarang,” kata Pangeran Khaled, dikutip dari The National News.

Apa yang terjadi dengan Pangeran Al-Waleed sebelum menjadi ‘sleeping prince’?

Semuanya berawal dari kejadiaan naas yang menimpa Al-Waleed pada tahun 2005 silam. Dia mengalami kecelakaan mobil saat sedang menjalani pendidikan di London, Inggris. Kecelakaan itu menyebabkan cedera parah dan pendarahan di otak.

Sejak itu, Al-Waleed tak pernah sadarkan diri. Ini artinya sudah 18 tahun sang pangeran mengalami koma. Dengan kondisinya saat ini, ia pun mendapatkan julukan ‘Pangeran Tidur.’

Selama ini Al-Waleed hidup dengan bantuan alat medis. Setelah mengalami koma hampir dua dekade, Pangeran Al-Waleed terhitung sudah dua kali menggerakkan bagian tubuhnya, yakni pada 2019 dan 2020.

Pada 2019, Putri Nora binti Talal, saudara perempuan ayah Al-Waleed sempat membagikan sebuah video yang menampilkan Al-Waleed menggerakkan kepalanya ke sisi kiri dan sisi kanan.

Kemudian, pada 2020, ‘Pangeran Tidur’ terlihat menggerakkan jarinya saat seorang wanita menyapanya dalam sebuah klip video.

‘Hai, Didi halo, halo coba saya lihat, hai,’ katanya saat sang pangeran menggoyangkan jarinya sebagai jawaban.

“Anakku tercinta Khalid bin Talal Al Walid, segala puji bagi Allah, yang menghidupkan siapa yang Dia kehendaki dengan perintah-Nya. Segala puji bagi Allah, yang memulihkan kesehatan Anda, jadi jangan putus asa dengan kekuasaan Allah,” tulisnya di Twitter. https://merupakan.com/

Militer Israel Mendadak ‘Mundur Teratur’ dari Gaza Utara, Ada Apa?

Jakarta, CNBC Indonesia – Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengumumkan akan mengurangi operasinya di Gaza utara. Pengurangan tersebut dilakukan setelah tentara zionis “membongkar” Hamas di wilayah tersebut.

Menurut laporan Al Jazeera, juru bicara militer Israel, Laksamana Muda Daniel Hagari, menyebut para tentara mereka telah “menyelesaikan pembongkaran kerangka militer Hamas di Jalur Gaza utara”.

Israel juga merilis daftar nama komandan Hamas yang terbunuh, yang menunjukkan bahwa dua Brigade Qassam paling utara, atau total 12 batalyon, tidak memiliki kepala dan keluar dari pertempuran.

Jika 12 batalyon benar-benar hancur, ini akan menjadi kemenangan strategis yang signifikan bagi Israel dan kerugian yang mungkin tidak dapat diatasi oleh Hamas saat berperang di wilayah lain di Jalur Gaza.

Namun pembacaan yang cermat atas klaim Israel dan analisis kinerja kedua belah pihak menunjukkan bahwa situasi tersebut bukanlah sekedar “kemenangan Israel atau kekalahan Hamas”. Penjelasan yang lebih tepat adalah “pengakuan Israel atas pelepasan Hamas dalam satu teater”.

Tidak diragukan bahwa Hamas menderita kerugian besar ketika menghadapi serangan Israel yang gigih dan berkepanjangan dengan teknologi dan jumlah yang jauh lebih unggul. Kemungkinan besar juga sejumlah besar komandan dan wakil Hamas telah terbunuh.

Israel menggunakan segala cara untuk memenggal kepala unit Brigade Qassam dengan menargetkan komandan mereka. Mereka seringkali menggunakan roket presisi yang ditembakkan dari helikopter dan drone.

Namun Hamas telah mengetahui hal ini sejak lama dan unit-unitnya beroperasi berdasarkan prinsip bahwa setiap komandan selalu memiliki setidaknya satu wakil yang dilatih dan diberi pengarahan pada tingkat yang sama. Ketika seseorang kalah dalam pertempuran, rantai suksesi akan naik satu tingkat dan unit jarang “tanpa kepala” selama lebih dari beberapa jam.

Perbedaan Cara Operasi di Medan Perang

Ada juga perbedaan mendasar dalam cara tentara Israel dan Brigade Qassam beroperasi di medan perang.

Israel memiliki persenjataan lengkap yang diorganisir dengan sangat klasik, di mana setiap unit atau kelompok tempur telah mengalokasikan tugas, sarana, dan bidang tanggung jawab mereka dengan tepat.

Mereka menggunakan kekuatan-kekuatan tersebut dengan sangat fleksibel, dengan masing-masing komandan unit sangat independen sehingga mereka dapat memanfaatkan peluang militer ketika peluang tersebut muncul tanpa menunggu persetujuan dari markas besar.

Namun, meskipun mereka fleksibel, unit-unit Israel masih beroperasi di bawah aturan tentara hierarkis di mana pangkat dan posisi menentukan pemikiran para komandan.

Sementara unit bersenjata Hamas mengikuti prinsip dasar yang berbeda: sebagai kekuatan non-negara, pertimbangan utama Brigade Qassam adalah kerahasiaan, perlindungan rantai komando dan pemisahan maksimum unit di lapangan.

Meskipun bukan gerilyawan dalam arti sebenarnya, pasukan Hamas bertujuan untuk membangun struktur yang dirancang untuk menjamin kelangsungan kemampuan tempur unit lain ketika ada yang rusak atau hilang.

Batalyon Hamas tampaknya beroperasi hanya dengan koordinasi dasar dengan komando brigade mereka. Jika komando yang lebih tinggi hilang, seperti yang mungkin terjadi pada brigade utara ketika komandan dan wakilnya terbunuh dalam jangka waktu singkat, batalyon masih dapat beroperasi berdasarkan perintah terakhir yang terkoordinasi.

Mempunyai batalion yang independen mungkin tidak cukup untuk melakukan tindakan ofensif yang memerlukan koordinasi yang tepat. Namun untuk pertahanan, yang hampir secara eksklusif dilakukan oleh Hamas sejak awal serangan darat Israel pada tanggal 27 Oktober, hal ini biasanya lebih dari cukup. https://kerasnya.com/

Fakta CPNS 2024: Formasi, Jadwal, Syarat & Cara Pendaftaran

Jakarta, CNBC Indonesia – Para pencari kerja di tanah air dan ingin menjadi abdi negara boleh bersuka cita. Pada tahun ini pemerintah kembali membuka lowongan calon aparatur sipil negara (CASN).

Hal ini langsung diumumkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam kanal Youtube Sekretariat Presiden akhir pekan lalu. Jumlah lowongan yang dibuka mencapai 2,3 juta formasi.

“Formasi-formasi tersebut akan dialokasikan untuk guru dan dosen, tenaga kesehatan, serta tenaga teknis sesuai dengan kebutuhan,” kata Jokowi.

Lulusan baru alias fresh graduate mendapatkan jatah yang lumayan banyak dari sebelumnya, dengan formasi calon pegawai sipil negara (CPNS) tahun 2024 sebanyak 690 ribu orang. “Tersebar di instansi pusat 207 ribu dan di instansi daerah 483 ribu,” kata Jokowi.

Kemudian bagi tenaga non-ASN atau honorer akan dibuka rekrutmen sebanyak 1,6 juta formasi untuk menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).”Pemerintah juga akan menyelesaikan penataan tenaga non-ASN berdasarkan database BKN sebagaimana amanat Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN, dimana tahun ini dilakukan rekrutmen sebanyak 1 juta 600 ribu formasi yang belum diangkat sebagai PPPK,” lanjutnya.

Rekrutmen CASN digelar sebagai upaya pemerintah untuk menghadapi disrupsi teknologi yang sangat pesat. Pemerintah membutuhkan para pembelajar muda yang terampil dari berbagai disiplin ilmu untuk mendukung pelayanan publik berbasis digital, efisiensi birokrasi, dan mendorong peningkatan kinerja, serta akuntabilitas pemerintah.

“Saya mengundang saudara-saudara, talenta-talenta muda hebat Indonesia untuk memanfaatkan peluang rekrutmen calon ASN tahun 2024 dan menjadi bagian dari semangat reformasi birokrasi, serta pelayanan publik yang berdampak dan lebih baik,” kata Jokowi.

Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas menyampaikan bahwa seleksi CPNS 2024 belum dibuka pada bulan Januari ini. Ada kemungkinan bahwa seleksi CPNS baru akan dimulai pada bulan Maret atau April mendatang.

“Bulan ini kan tidak otomatis langsung direkrut. Kan ada proses pengumuman, proses A, B, C, D. Bisa jadi Maret atau April baru (dibuka seleksi),” ungkap Anas.

Cara Pendaftaran CPNS 2024

– Masuk situs resmi SSCASN di sscasn.bkn.go.id atau klik link berikut.
– Buat akun dengan menggunakan nomor induk kependudukan (NIK)
– Log in dengan memasukkan NIK sebagai username dan password yang telah didaftarkan
– Lengkapi biodata
– Pilih jenis seleksi formasi instansi dan jabatan sesuai pendidikan
– Lengkapi data pendidikan
– Unggah dokumen persyaratan.
– Periksa kelengkapan semua hasil yang diunggah
– Cetak kartu informasi dan kartu pendaftaran
– Verifikator informasi akan melakukan verifikasi dokumen pelamar
– Jika seleksi administrasi dinyatakan lulus, cetak kartu ujian di akun SSCASN
– Panitia seleksi instansi akan mengumumkan informasi kelulusan pelamar
– Pemberkasan dan Penetapan NIP

Syarat Dokumen Pendaftaran CPNS 2024

– Kartu keluarga
– Kartu tanda penduduk (KTP) atau surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil
– Ijazah
– Transkrip Nilai
– Pas foto
– Swafoto/selfie
– Dokumen lain sesuai dengan ketentuan jenis seleksi dan instansi yang akan dilamar. https://perjalananini.com/

Modal Menipis, NPL Bengkak, Bank Mayapada Bakal Rights Issue ke-14

Jakarta, CNBC Indonesia – PT Bank Mayapada Internasional Tbk. (MAYA) mengumumkan bakal menggelar rights issue dengan target penggalangan dana Rp 4,01 triliun.

Bank milik konglomerat Dato’ Sri Tahir itu bakal menerbitkan 26.741.153.601 saham seri B dengan harga pelaksanaan Rp150. Rights issue itu bertujuan untuk memperkuat permodalan dan modal kerja terutama untuk pemberian kredit.

Rencana aksi korporasi ini merupakan yang ke-14, yakni penambahan modal dengan memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) XIV. Adapun Bank Mayapada hampir secara rutin melakukan aksi penambahan modal melalui penerbitan saham baru setiap tahun sejak 2013.

Tercatat, MAYA menerbitkan saham baru atau penawaran umum terbatas (PUT) VI pada 2013 sekitar Rp300 miliar dengan harga pelaksanaan Rp780 per saham. Lalu pada 2014, perseroan menerbitkan PUT VII senilai Rp500 miliar dengan harga pelaksanaan Rp1.150 per saham.

Kemudian, Bank Mayapada kembali menerbitkan saham baru dalam PUT VIII senilai Rp650 miliar dengan harga pelaksanaan Rp1.665 per saham, satu tahun setelahnya. Lalu, pada 2016 Mayapada menerbitkan saham baru senilai Rp1 triliun dalam PUT IX dengan harga pelaksanaan Rp1.630 per saham.

Setelah empat tahun beruntun melakukan rights issue, MAYA naik kelas menjadi bank umum kelompok usaha (BUKU) III pada 2017. Namun begitu, pada paruh kedua pada tahun yang sama Bank Mayapada kembali melanjukan penerbitan saham baru senilai Rp1 triliun melalui PUT X dengan harga pelaksanaan Rp1.830 per saham.

Rincian rights issue Bank Mayapada Internasional sejak tahun 2013 :

TahunAksi KorporasiTarget DanaHarga Pelaksanaan
2013PUT VIRp 300 miliarRp 780/saham
2014PUT VIIRp 500 miliarRp 1.150/saham
2015PUT VIIIRp 650 miliarRp 1.665/saham
2016PUT IXRp 1 triliunRp 1.630/saham
2017PUT XRp 1 triliunRp 1.830/saham
2018PUT XIRp 2 triliunRp 2.200/saham
2019PUT XIIRp 2 triliunRp 2.200/saham
2021PUT XIIIRp 1,9 triliunRp 400/saham
2024PUT XIVRp 4,01 triliunRp 150/saham

Melihat perubahan harganya secara historis, harga pelaksanaan rights issue MAYA telah turun drastis sejak  2021, lalu turun lagi pada tahun ini.

Untuk rights issue yang ke-14 ini, Direktur Utama MAYA Hariyono Tjahjarijadi menjelaskan aksi korporasi itu selain memperkuat struktur permodalan, juga bertujuan untuk ekspansi usaha di bidang ritel perdagangan UMKM.

Berdasarkan laporan keuangan Bank Mayapada kuartal III-2023, perusahaan mencatatkan kewajiban penyediaan modal minimum (KPMM) atau capital adequacy ratio (CAR) sebesar 11,40%. Jumlah itu menyusut lebih dari 200 basis poin (bps) dari periode yang sama setahun sebelumnya sebesar 13,44%.

Sementara itu, rasio kredit bermasalah atau nonperforming loan (NPL) MAYA kian membengkak. Pada September 2022, NPL gross di posisi 3,11% naik jadi 3,80% setahun setelahnya. NPL net juga demikian, naik dari 2,93% menjadi 1,77% di September 2023.

Hariyono mengatakan aksi korporasi yang hendak dilakukan pihaknya ini memang salah satu tujuannya untuk memperkuat bantalan modal yang semakin tipis.

“Memang rights issue diperuntukan sebagai salah satu cara untuk memperkuat struktur permodalan, untuk NPL gross akan selalu dijaga di level 2-3%,” ujarnya saat dihubungi CNBC Indonesia, Senin (8/1/2023).

MAYA membukukan laba bersih Rp66,02 miliar pada kuartal III-2023, ambles 39,83% secara tahunan (yoy) dari periode yang sama tahun sebelumnya Rp109,74 miliar. Mengutip laporan keuangan, pendapatan bunga naik 15,1% yoy menjadi Rp6,53 triliun pada kuartal III-2023.

Bank Mayapada mencatatkan pertumbuhan penyaluran kredit Rp101,22 triliun pada kuartal III-2023, naik 11,18% yoy. Rasio pinjaman terhadap simpanan pun meningkat menjadi 92,18% dari yang setahun sebelumnya 83,07%. https://fokuslahlagi.com/

Retno Marsudi Blak-blakan Sikap Kemenlu soal Pemilu RI

Bandung, CNBC Indonesia – Indonesia akan merayakan pesta demokrasi tahun ini. Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi pun buka suara terkait posisi Kementerian Luar Negeri (Kemlu) dalam pemilihan umum (pemilu) pada Februari 2024 mendatang.

“Menghadapi tahun politik 2024, Kementerian Luar Negeri dan Perwakilan Republik Indonesia di Luar Negeri akan menjaga netralitas, siap berkontribusi mensukseskan Pemilu 2024 yang jujur dan adil,” kata Retno di Museum Konferensi Asia Afrika, Bandung, Senin (8/1/2024).

“Saya yakin seluruh diplomat Indonesia senantiasa menjunjung tinggi integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Retno juga menegaskan bahwa politik luar negeri Indonesia bukan politik luar negeri yang transaksional.

“Politik luar negeri dijalankan di tengah dunia yang penuh tantangan dan ketidakpastian. Menyikapi dinamika tersebut Politik Luar Negeri Indonesia dijalankan secara konsisten berdasarkan prinsip bebas aktif, berkiblat kepada kepentingan nasional dan berkontribusi bagi perdamaian dunia sesuai mandat konstitusi.”

Diplomasi Indonesia dijalankan secara well-measured, well-calculated, action-oriented, result-oriented; namun di saat yang sama terus menjunjung tinggi nilai dan prinsip yang tidak tergoyahkan.”

Retno memaparkan rekam jejak diplomasi Indonesia dirasakan di kawasan dan dunia alam hampir 10 tahun terakhir. Tidak sedikit lembaga think tank yang memaparkan hal positif tersebut.

Salah satunya Lowy Institute, yang menyebut Indonesia sebagai ‘middle power in Asia’ dengan pengaruh diplomasi dan kekuasaan komprehensif yang terus meningkat. Berkat itu, diplomasi Indonesia disebut memiliki pengaruh tertinggi di Asia Tenggara tahun 2023.

Di sisi lain, Chatham House menyebut Indonesia sebagai kekuatan penyeimbang penting di Asia. Kepemimpinan Indonesia juga diakui dunia, termasuk dalam menavigasi ASEAN selama keketuaan Indonesia 2023.

“Dari berbagai pandangan tersebut, jelas bahwa Indonesia adalah salah satu pemain utama di kawasan dan global, bukan sebagai penonton,” tegas Retno.

Sebagaimana diketahui, calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan sempat membahas soal posisi Indonesia di kancah internasional dalam Debat Capres Ketiga 2024 yang digelar Minggu (7/1/2024).

“Kami akan kembalikan posisi Indonesia menjadi pelaku utama dalam konstelasi global. Tidak hadir sebagai penonton, tapi penentu arah perdamaian,” kata Anies dalam debat tersebut. https://sebelumnyaada.com/

iPhone Masa Depan Rilis 2 Februari, Harapan Baru Apple di 2024

Jakarta, CNBC Indonesia – Perangkat pintar baru Apple yang disebut berpotensi menjadi “iPhone masa depan” akan diluncurkan pada 2 Februari 2024. Peminat produk kacamata pintar yang diberi nama Apple Vision Pro ini bisa mulai pra-order pada 19 Januari 2024.

Penerimaan pesanan untuk pra-order Vision Pro dibuka pada pukul 17.00 waktu Amerika Serikat.

Apple telah mengumumkan bahwa Vision Pro dibanderol dengan harga US$ 3.500 (Rp 54 juta) per unit. Produk perdana dilepas dengan kapasitas penyimpanan 256 GB.

Calon pengguna juga bisa memesan Vision Pro dengan lensa khusus, seperti halnya kacamata resep, dengan tambahan biaya US$ 149 (Rp 2,3 juta).

Vision Pro pertama kali diperkenalkan oleh Apple pada awal 2023 dalam acara untuk para pengembang software. Perangkat ini dinilai sebagai upaya Apple untuk bersaing dengan produk serupa buatan Meta, yaitu Quest.

“Era spatial computing [komputer ruang] telah tiba,” kata CEO Apple Tim Cook dalam siaran pers yang mengumumkan jadwal rilis Vision Pro.

Vision Pro menggunakan chip yang sama dengan komputer buatan Apple, yaitu Apple M2. Produk ini adalah kategori produk baru pertama Apple sejak mereka merilis Apple Watch pada 2015.

Headset Apple Vision Pro mixed reality (XR) dipamerkan dalam Apple Worldwide Developers Conference di kampus Apple Park di Cupertino, California, AS, pada hari Senin, 5 Juni 2023. Apple Inc. akan membandrol $3.499 untuk headset campuran realitas yang telah lama ditunggu , menguji apakah konsumen siap menghabiskan banyak uang untuk teknologi yang dilihat perusahaan sebagai masa depan komputasi. (Philip Pacheco/Bloomberg via Getty Images)

Analis memperkirakan Vision Pro belum akan berdampak signifikan ke pendapatan Apple. CNBC International, mengutip UBS, memperkirakan Vision Pro hanya akan menambah pendapatan US$ 1,4 miliar (Rp 21,71 triliun) ke Apple.

Apple bukan perusahaan pertama yang merilis perangkat virtual reality (VR) atau augmented reality (AR). Perangkat VR/AR sempat menjadi tren baru bersama “metaverse.” Namun, tren metaverse di dunia teknologi kini makin pudar digantikan oleh tren kecerdasan buatan atau AI.

Vision Pro dilengkapi oleh sistem operasi khusus buatan Apple yang diberi nama VisionOS. Pengguna bisa mengendalikan operasi Vision Pro dengan mata, gerakan tangan, hingga suara.

Apple menyatakan Vision Pro bisa bekerja dengan berbagai software dan aplikasi populer termasuk Microsoft Office dan Slack.

Perangkat ini juga menawarkan pengalaman baru dalam menikmati konten video dan bermain video game. Konten Apple TV, misalnya, bisa disaksikan di layar virtual “yang berasa selebar 100 kaki (30,4 meter).” https://menghadapimu.com/

Segini Tanah Prabowo di Jakarta Selatan dan Bogor

Jakarta, CNBC Indonesia – Tanah milik Prabowo Subianto tengah menjadi sorotan. Hal ini terjadi setelah Anies Baswedan menyebut calon presiden nomor urut 2 tersebut memiliki tanah 340.000 hektare dalam Debat Capres 2024.

Menurut Anies, sebagian besar anggaran kementerian yang dipimpin Prabowo dihabiskan untuk membeli alat utama sistem pertahanan atau alutsista bekas, tatkala lebih dari separuh prajurit TNI tidak punya rumah dinas.

“Sementara menterinya Pak Jokowi [Prabowo], punya 340 hektare tanah di republik ini, ini harus diubah,” tegasnya yang kemudian memperbaiki luasnya 340 ribu hektare.

Mengutip Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (8/1/2024), Prabowo memiliki tanah seluas 81.670 meter persegi atau 8,17 hektare. Harta tersebut tersebar di Bogor, Jawa Barat dan Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Seluruh tanah tersebut memiliki nilai Rp 275,32 miliar dengan rincian sebagai berikut :

  1. Tanah dan bangunan seluas 818 m2/580 m2 di Jakarta Selatan, hibah dengan akta Rp 32,67 miliar
  2. Tanah seluas 48.970 m2 di Kabupaten/Kota Bogor, hasil sendiri Rp 9,79 miliar
  3. Tanah seluas 8.905 m2 di Kabupaten/Kota Bogor, hasil sendiri Rp 5,47 miliar
  4. Tanah dan bangunan seluas 8.365 m2/2175 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri Rp 158,49 miliar
  5. Tanah dan bangunan seluas 760 m2/760 m2 di Kabupaten/Kota Bogor, hasil sendiri Rp 5 miliar
  6. Tanah dan bangunan seluas 2.100 m2/2000 m2 di Kabupaten/Kota Bogor, hasil sendiri Rp 45 miliar
  7. Tanah dan bangunan seluas 2.000 m2/1800 m2 di Kabupaten/Kota Bogor, hasil sendiri Rp 15 miliar
  8. Tanah dan bangunan seluas 70 m2/61 m2 di Kabupaten/Kota Bogor, hasil sendiri Rp 400 juta
  9. Tanah dan bangunan seluas 10.000 m2/800 m2 di Kabupaten/Kota Bogor, hasil sendiri Rp 3 miliar
  10. Tanah dan bangunan seluas 500 m2/500 m2 di Kabupaten/Kota Bogor, hasil sendiri Rp 500 juta https://berharaplahlagi.com/

Heboh di Debat Capres, BPK Pernah Punya Temuan Soal Food Estate

Jakarta, CNBC Indonesia – Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan mengungkit masalah proyek lumbung pangan nasional atau food estate dalam debat ketiga Pemilu 2024 pada Minggu (7/1/2024). Isu ini disinggung untuk menyerang pesaingnya, Prabowo Subianto karena proyek food estate salah satunya digarap oleh Kementerian Pertahanan.

Anies menyebut proyek yang diinisiasi oleh Presiden Jokowi itu sebagai proyek gagal.

“Lebih 340 ribu hektare tanah di RI ditambah food estate singkong yang mangkrak dinilai gagal,” kata Anies dalam Debat Ketiga Pemilu 2024, yang diselenggarakan Minggu, (7/1/2024).

Anies juga menyebut bahwa program food estate hanya menguntungkan kroni-kroni saja. Selain itu, dia menilai proyek ini telah merusak lingkungan dan tidak menghasilkan. “Ini harus diubah kami akan memulai dengan kepemimpinan yang menjunjung tinggi etika, kepemimpinan yang mengandalkan data, informasi, kapasitas yang serius,” tutur Anies.

Menanggapi tudingan Anies, Prabowo menyebut bahwa mantan Gubernur DKI Jakarta itu keliru. Dia menyebut siap buka-bukaan data untuk membuktikan kesalahan tuduhan Anies.

“Semua data yang saudara ungkapkan itu keliru semua, saya bersedia kita duduk, kita buka-bukaan,” ucap Prabowo.

Sebagaimana diketahui, food estate merupakan salah satu Program Strategis Nasional (PSN) 2020-2024 yang bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan nasional. Hingga 2023, proyek ini telah dijalankan di beberapa wilayah antara lain Kalimantan Tengah, Kabupaten Sumba Tengah, Kabupaten Gresik, Garut dan Temanggung.

Masalah mengenai food estate sebenarnya sudah pernah mengemuka jauh sebelum debat capres 2024 dihelat. Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) pernah melakukan Pemeriksaan Dengan Tujuan Tertentu (PDTT) atas Perencanaan, Pelaksanaan, dan Monitoring Evaluasi Program Pembangunan Kawasan Sentra Produksi Pangan (KSPP)/Food Estate Tahun Anggaran 2020 sampai dengan Triwulan III 2021 pada Kementerian Pertanian serta Instansi terkait Lainnya.

Dilansir dari website BPK, hasil pemeriksaan lembaga tersebut menemukan permasalahan yang signifikan dalam proyek ini. Sejumlah masalah yang ditemukan adalah perencanaan kegiatan food estate dianggap belum berdasarkan data dan informasi yang valid dan belum sesuai dengan Perencanaan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) serta Sistem Budi Daya Pertanian Berkelanjutan.

Selain itu, pelaksanaan kegiatan survei, investigasi dan desain, ekstensifikasi dan intensifikasi pada food estate di Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah yang dilaksanakan dengan swakelola belum sesuai ketentuan.

“Penetapan lahan lokasi Pembangunan KSPP/Food Estate belum sesuai ketentuan,” seperti dikutip dari rilis bertanggal 24 Maret 2022.

BPK juga menyimpulkan bahwa perencanaan, pelaksanaan, dan monitoring evaluasi program food estate Tahun Anggaran 2020 sampai dengan Triwulan III 2021 dilaksanakan tidak sesuai dengan peraturan dalam semua hal yang material.

Mentan Tanggapi Kritik Food Estate

Di tengah adanya kritik terhadap food estate, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman proyek ini akan terus berjalan. Dia mengatakan pengembangan food estate di Kalimantan Tengah sudah bisa menghasilkan panen.

Menurut dia komoditas yang berhasil dipanen bukanlah singkong, tetapi jagung. Menurut dia, luas lahan food estate di Kalteng juga sudah berkembang menjadi 600 hektare.

“Singkat cerita, sudah tumbuh. Kami Kamis ke Kalimantan Tengah, itu jagung sudah tumbuh dan subur. Kami coba, berhasil 3 bulan, insyaallah itu beres,” ujarnya dalam konferensi pers di Rumah Dinas Panglima TNI, Senin (4/12/2023) dikutip dari detik.com. https://kesulitanitu.com/

Link Nonton Live Royal Wedding Pangeran Mateen dari Brunei

Jakarta, CNBC Indonesia – Momen yang paling ditunggu-tunggu oleh kesultanan dan masyarakat Brunei Darussalam, yakni pernikahan Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Isa-Kalebic atau Anisha Rosnah binti Adam akhirnya tiba.

Royal Wedding tersebut tidak hanya dinantikan oleh kesultanan dan masyarakat Brunei, tetapi juga masyarakat Indonesia. Sebab, putra keempat sekaligus anak ke-10 Sultan Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah tersebut adalah tokoh populer di Tanah Air.

Perayaan pernikahan Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Isa-Kalebic akan berlangsung selama 10 hari. Selama tujuh dari 10 hari tersebut, masyarakat dunia dapat menyaksikan prosesinya yang ditayangkan secara langsung.

Pangeran Brunei Abdul Mateen. (Tangkapan Layar Instagram/ tmski Mateen)

Mengutip dari akun Instagram resmi Radio Televisyen Brunei (@rtb.bn), Royal Wedding Pangeran Abdul Mateen akan disiarkan secara langsung di kanal YouTube dan laman resmi Radio Televisyen Brunei.

Berikut jadwal lengkap siaran langsung pernikahan Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Isa-Kalebic. Sebagai informasi, Brunei Darussalam memiliki zona waktu satu jam lebih cepat daripada Indonesia.

Minggu, 7 Januari 2024

Majlis Istiadat Bersuruh Diraja

13.15 WIB (14.15 waktu setempat)

Senin, 8 Januari 2024

Majlis Istiadat Membuka Gendang Jaga-Jaga

08.20 WIB (09.20 waktu setempat)

Selasa, 9 Januari 2024

Majlis Istiadat Menghantar Tanda Diraja dan Pertunangan Diraja serta Majlis Istiadat Menerima Tanda Diraja dan Pertunangan Diraja

13.20 WIB (14.20 waktu setempat)

Rabu, 10 Januari 2024

Majlis Istiadat Berbedak Pengantin Diraja

19.15 WIB (20.15 waktu setempat)

Kamis, 11 Januari 2024

Majlis Istiadat Akad Nikah Diraja

12.15 WIB (13.15 waktu setempat)

Minggu, 14 Januari 2024

Majlis Bersanding Pengantin Diraja

09.10 WIB (10.10 waktu setempat)

Senin, 15 Januari 2024

Majlis Persantapan Diraja

18.15 WIB (19.45 waktu setempat) https://belajarlahlagi.com/

IHSG Ambles Nyaris 1%, Intip Saham yang Diincar Asing

Jakarta, CNBC Indonesia – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup terkoreksi pada perdagangan Senin (8/1/2024). Ini terjadi setelah beberapa hari sebelumnya mencetak rekor tertinggi barunya.

IHSG ditutup merosot 0,91% ke posisi 7.283,575. Setelah beberapa hari mencetak rekor dan bertahan di level psikologis 7.300, IHSG kembali menyentuh level psikologis 7.200.

Nilai transaksi IHSG pada hari ini mencapai sekitaran Rp11 triliun dengan melibatkan 18,56 miliar saham yang berpindah tangan sebanyak 142 juta kali. Sebanyak 183 saham menguat, 348 saham melemah dan 243 saham stagnan.

Tercatat, investor asing melakukan pembelian bersih sebesar Rp840,77 miliar di seluruh pasar. Rinciannya, sebesar Rp764,71 miliar di pasar reguler dan sebesar Rp76,06 miliar di pasar negosiasi dan tunai.

Lantas, saham-saham apa saja yang diborong asing kala IHSG ambles? Mengutip RTI Business, berikut net foreign buy perdagangan Senin.

1. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) – Rp303,4 miliar

2. PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) – Rp165,4 miliar

3. PT MD Pictures Tbk. (FILM) – Rp87,9 miliar

4. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) – Rp82,1 miliar

5. PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) – Rp68,8 miliar

6. PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS) – Rp63,6 miliar

7. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) – Rp60,6 miliar

8. PT Ciputra Development Tbk. (CTRA) – Rp15,5 miliar

9. PT AKR Corporindo Tbk. (AKRA) – Rp13,7 miliar

10. PT Summarecon Agung Tbk. (SMRA) – Rp11,3 miliar https://bermimpilahlagi.com/